RSC 107,7 FM INFO >

:: Selamat Datang Di Website Radio Suara Cibangkong :: Program Acara Rsc fm 1. Bidang Informasi: Swarga - Infak 2. Bidang Pendidikan : Kappah - Racil - Bimbi 3. Bidang Budaya : Campur Sari - Ngahariring - Balakrecak 4. Bidang Hiburan : Glamour - Request Indo - Tre :: Kota Bandung on - air Lagi Media Informasi Warga

29 Juni 2007

Apakah Kita Harus Takut dengan Zat Kimia?

Sering kali Iklan televisi menggunakan slogan "TANPA ZAT KIMIA" yang biasa dilontarkan oleh perusahaan yang bergerak di bidang makanan, kalau kita telaah lebih jauh lagi, kita hidup selalu bersama dengan zat kimia, baik zat kimia organik seperti metabolisme yang ada di dalam tubuh kita dan zat kimia anorganik yang bisa kita pergunakan, contohnya pakaian yang kita pergunakan yang berasal dari kain sintetis, cat yang biasa kita pergunakan untuk memperindah rumah kita।Ada baiknya untuk menghilangkan rasa enggan kita untuk mengenal zat kimia yang biasa di gemborkan oleh iklan-iklan yang sekarang gencar seakan menyudutkan zat kimia, kita cari referensi tentang zat kimia yang boleh kita konsumsi, tentunya dengan batasan yang jelas, dalam mencari referensi tentang zat kimia yang ingin anda ketahui anda bisa mencari di internet, disamping itu juga anda bisa mencari zat-zat kimia yang berbahaya bagi tubuh kita.Ada hal lain yang harus kita cermati juga, dalam makanan yang di produksi oleh perusahaan makanan di indonesia harus sesuai dengan ketentuan dari pemerintah, namaun perusahaan biasanya mencari celah untuk mengakali itu semua, kita ambil contoh beberapa waktu silam tentang MSG (Mono Sodium Glutamat), zat yang satu ini terkandung dalam penyedap rasa, setelah pemerintah melarang zat ini, produsen penyedap rasa mengakalinya dengan merubah nama MSG (Mono Sodium Glutamat) ini dengan nama MNG(Mono natrium Glutamat), padahal antara MSG dan MNG adalah zat yang sama, yang membedakan adalah dari nama saja, Sodium adalah bahasa inggris, dan Natrium adalah bahasa indonesia.Jadi kita janganlah takut terhadap zat kimia sebelum kita tahu apa yang terkandung di dalam produk tersebut terlebih lagi untuk makanan. zat kimia bisa berbahaya bagi tubuh kita jika zat kimia tersebut tidak bisa di keluarkan atau tidak bisa diproses secara sempurna oleh tubuh kita, salah satu contoh yang berbahaya untuk tubuh kita adalah Sianida ( CN ), zat yang satu ini di tolak oleh tubuh kita, Alkohol , alkohol tidak bisa di cerna oleh tubuh kita jika terlalu banyak kita mengkonsumsinya.Buat anda-anda semua, Janganlah terhasut oleh Iklan-Iklan yang menyebutkan tanpa zat kimia, Lihat lebih teliti lagi apakah benar produk itu tanpa zat kimia????

bungsubono@yahoo.com

Tidak ada komentar: